Selasa, 25 Februari 2014

BLITZ Lima Label Indonesia di Pekan Mode Paris

PROGRAM Fashion Forward yang digagas oleh Jakarta Fashion Week (JFW) meneruskan komitmennya membawa desainer lokal ke panggung internasional. Di pekan mode Paris yang berlangsung akhir bulan ini, lima label Indonesia akan ambil bagian. Mereka adalah Major Minor, Tex Saverio, Toton, Yosafat Dwi Kurniawan, dan Vinora.

Peragaan mereka akan berlangsung di acara Passage Jakarta Showcase di Triangle Showroom di Paris Fashion Week, 28 Februari–3 Maret 2014. Empat label pertama juga sudah dibawa JFW yang berpartisipasi di pekan mode yang sama pada September 2013. Label-label ini dipilih karena dianggap punya kekuatan untuk menarik minat publik fesyen di pusat kota mode itu.

Melalui rilis pada Kamis (20/2), Direktur JFW Lenni Tedja mengungkapkan bahwa program ke panggung dunia itu dilakukan demi membuat para desainer lokal memiliki pemikiran global. Selain itu, mereka diharapkan mampu beradaptasi dengan pasar global.

“Jakarta Fashion Week juga terus menjalin kerja sama dengan organisasi fashion maupun department store terkemuka dari berbagai negara penting agar desainer dan produk-produk Indonesia semakin dikenal di mancanegara,“ ungkapnya. (Pri/M-4/ Media Indonesia, 23/02/2014)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar